Sabtu, 27 April 2013

Susunan Pengurus Kwartir Nasional Gerakan Pramuka Masa Bakti 2008 - 2013


No Nama Jabatan
1 Prof. DR. Dr. Azrul Azwar, M.P.H Ketua
2 Laksma TNI (Purn) Dr. Amoroso Katamsi, Sp.KJ,M.M Wakil Ketua
3 Mayjen TNI Hatta Syafrudin, S.H. Wakil Ketua Bidang Kepramukaan & Saka
4 Prof. DR. Jana Tjahjana Anggadiredja, M.Sc., Apt Wakil Ketua Bidang Pendidikan & Penelitian
5 Marsda TNI Eris Herryanto, M.A. Wakil Ketua Bidang Abdimas & Siaga
6 DR. P.A. Kodrat Pramudho, S.K.M., M. Kes Wakil Ketua Bidang Humas & Informatika
7 Dra. Bray. Sri Hardani Hadikusumo, M.S. Wakil Ketua Bidang Usaha & Kemitraan
8 DR. Irid F. Agoes, M.A. Wakil Ketua Bidang Internasional
9 Dr. Joedyaningsih SW, M.Sc (PH) Sekretaris Jenderal
10 Drs. H. Ramli Sairin, M.M. Bendahara
11 Abdul Rachman, S.Sos Bid. Org & Kerjasama, Urusan Org & Manajemen Anggota
12 Drs. Anang Suparman Bid. Org & Kerjasama, Urusan Org & Manajemen Anggota
13 Drs. H. Wan Abu bakar, M.S., M.Si Bid. Org & Kerjasama, Urusan Hukum & Perundang-undangan
14 Fahmi Assegaf, S.H., M.H. Bid. Org & Kerjasama, Urusan Hukum & Perundang-undangan
15 Prof. DR. Asep Warlan Yusuf, S.H., M.H. Bid. Org & Kerjasama, Urusan Hukum & Perundang-undangan
16 MZ. Iqbal, S.H., M.H. Bid. Org & Kerjasama, Urusan Hukum & Perundang-undangan
17 DR. Dr. H. Tb. Rahmat Sentika, Sp.A., MARS Bid. Org & Kerjasama, Urusan Kerjasama
18 Drs. H. Amansyah Nasution Bid. Org & Kerjasama, Urusan Kerjasama
19 Drs. H. Adang Rukiyat, M.Pd Bid. Org & Kerjasama, Urusan Kerjasama
20 dr. Adhyrusman Dault, MARS Bid. Org & Kerjasama, Urusan Kerjasama
21 Ir. Bayu Tresna Bid. Kepramukaan & Saka, Urusan Kepramukaan
22 Supriyadi Bid. Kepramukaan & Saka, Urusan Kepramukaan
23 Amos Asmuruf, S.H. Bid. Kepramukaan & Saka, Urusan Kepramukaan
24 Drs. H. HS. Poernoto, M.M. Bid. Kepramukaan & Saka, Urusan Kepramukaan
25 Dra. Hj. Wartati Djamin Bid. Kepramukaan & Saka, Urusan Saka
26 Kol. Hj. Febriana Wazly, SMIP., S.Sos., M.A.P. Bid. Kepramukaan & Saka, Urusan Saka
27 Abdul Haris Syahril, S.Pd., M.Si. Bid. Kepramukaan & Saka, Urusan Saka
28 RTS. Ledyanita, S.P.T. Bid. Kepramukaan & Saka, Urusan Saka
29 Dra. Susi Yuliati, M.Sc. Bid. Pendidikan & Penelitian, Urusan Pendidikan & Penelitian
30 DR. Lena Nuryanti, M.Pd. Bid. Pendidikan & Penelitian, Urusan Pendidikan & Penelitian
31 Drs. Suyahman, M.Si., M.H. Bid. Pendidikan & Penelitian, Urusan Pendidikan & Penelitian
32 Drs. Farid Wajdi, M.Pd., M.M. Bid. Pendidikan & Penelitian, Urusan Pendidikan & Penelitian
33 DR. Maryati Soetiono, M.S. Bid. Pendidikan & Penelitian, Urusan Penelitian & Pengembangan
34 Ir. Handry RD Amanupunyo, M.P. Bid. Pendidikan & Penelitian, Urusan Penelitian & Pengembangan
35 DR. Dr. Trihono, M.Kes Bid. Pendidikan & Penelitian, Urusan Penelitian & Pengembangan
36 dr. Bayu Rahadian, Sp.KJ. Bid. Pendidikan & Penelitian, Urusan Penelitian & Pengembangan
37 AKBP. Dra. Hj. Sri Sarjiati Hartini Bid. Abdimas & Siaga Bencana, Urusan Pramuka Peduli
38 H. Dian Yahya Bid. Abdimas & Siaga Bencana, Urusan Pramuka Peduli
39 Dra. Hj. Evi Sudarmadi Bid. Abdimas & Siaga Bencana, Urusan Pramuka Peduli
40 Dra. Hj. Uhra Lamarauna, M.Si. Bid. Abdimas & Siaga Bencana, Urusan Pramuka Peduli
41 dr. R. Bambang Sardjono, M.P.H. Bid. Abdimas & Siaga Bencana, Urusan Siaga Bencana
42 Ir. Adi Pamungkas, S.E., M.M. Bid. Abdimas & Siaga Bencana, Urusan Siaga Bencana
43 A. Rahman D. Bid. Abdimas & Siaga Bencana, Urusan Siaga Bencana
44 Drs. H. Moch. Muchtar, M.Si., M.G. Bid. Abdimas & Siaga Bencana, Urusan Siaga Bencana
45 Bertold DH Sinaulan Bid. Humas & Informatika, Urusan Humas
46 Ir. Rini Palupi Hartomo Bid. Humas & Informatika, Urusan Humas
47 Soepari Oetomo Singoputu, S.H., M.H., M.Sc. Bid. Humas & Informatika, Urusan Humas
48 Drs. Untung Widianto, M. Si. Bid. Humas & Informatika, Urusan Humas
49 Ir. Ahmad Hadi Hardilani, S.S., S.Hum., MT Bid. Humas & Informatika, Urusan Informatika
50 Ir. Dicky Suryadi, Dipp.En.Tech., M.T. Bid. Humas & Informatika, Urusan Informatika
51 Jack Fidel Bid. Humas & Informatika, Urusan Informatika
52 Ir. Tato Wahyu, M.M. Bid. Humas & Informatika, Urusan Informatika
53 Faizal Iskandar Motik, S.H. Bid. Usaha & Kemitraan, Urusan Usaha & Kemitraan
54 Syarifuddin Arief, S.H., M.M. Bid. Usaha & Kemitraan, Urusan Usaha & Kemitraan
55 Drs. Melkianus Adoe, S.H. Bid. Usaha & Kemitraan, Urusan Usaha & Kemitraan
56 Drs. Achmad Rusdi Bid. Hub. Internasional, Urusan Hub. Internasional
57 Dr. H. Noer Bahry Noor, M.Sc. Bid. Hub. Internasional, Urusan Hub. Internasional
58 Drs. Brata Tryana Hardjosubroto Bid. Hub. Internasional, Urusan Hub. Internasional
59 Fachry Sulaiman, S.H. Bid. Hub. Internasional, Urusan Hub. Internasional
60 Dra. Hj. Ida Farida Urusan Administrasi & Umum
61 Dra. Sofiati Aswin Urusan Administrasi & Umum
62 DR. Drs. H. Nana Mulyana, M.Kes Urusan Administrasi & Umum
63 Tanti Siswati, S.K.M., M.Kes Urusan Administrasi & Umum
64 Julieta DX Atururi Urusan Administrasi & Umum
65 Sudjari Urusan Administrasi & Umum
66 Pramu Risanto, S.T. Urusan Administrasi & Umum
67 Ir. Agus Wahyudi, M.M. Urusan Administrasi & Umum
68 Letkol. Kes. Drs. Tarmizi Mustafa Urusan Administrasi & Umum
69 Irjen Pol. Drs. Rubani Pranoto Pimpinan Saka Bhayangkara
70 Laksma TNI Suharso Riyadi Pimpinan Saka Bahari
71 Marsma TNI Ir. Aridjanto Masri Pimpinan Saka Dirgantara
72 Dr. Ir. Ato Suprapto, M.S. Pimpinan Saka Taruna Bumi
73 Ir. I Made Subadia Gelgel, M.Sc Pimpinan Saka Wanabakti
74 Drs. Pranyoto, M.Sc. Pimpinan Saka Kencana
75 Dr. Budihardja, D.T., M.H., M.P.H. Pimpinan Saka Bakti Husada
76 Mayjen TNI Karsadi Pimpinan Saka Wira Kartika
77 Syarifah Alawiyah Ketua Dewan Kerja Nasional
78 Wahyudi Sukarno Wakil Ketua Dewan Kerja Nasional
79 Prof. Dr. Marlis Rahman Koordinator Wilayah I (Sumatera)
80 Drs. Yudi Suyoto, M.M. Koordinator Wilayah II (Jawa)
81 Dr. H. Soekardi, M.Pd. Koordinator Wilayah II (Jawa)
82 Drs. Piet Wayan Lamun Koordinator Wilayah III (Bali dan Nusa Tenggara)
83 Nuryanto, S.H. Koordinator Wilayah III (Bali dan Nusa Tenggara)
84 H. Suriyadi MS, S.Sos., M.Si Koordinator Wilayah IV (Kalimantan)
85 Drs. H. Dahry Koordinator Wilayah IV (Kalimantan)
86 Drs. H. Abdullah Paneo, M.B.A. Koordinator Wilayah V (Sulawesi)
87 Sulwan Pusadan, S.H., M.H. Koordinator Wilayah V (Sulawesi)
88 Editha Rahaded, S.Sos., M.H. Koordinator Wilayah VI (Maluku dan Papua)
89 H. Ridwan Dero, S.H. Koordinator Wilayah VI (Maluku dan Papua)

Jumat, 26 April 2013

Susunan Pengurus Kwarda Jawa Barat masa bakti 2010-2015


Berdasarkan Surat Keputusan Kwartir Nasional Gerakan Pramuka nomor 189 tahun 2011 tentang Pergantian Antar Waktu Pengurus Kwartir Daerah Gerakan Pramuka Jawa Barat masa bakti 2010-2015, pada hari Rabu 23 November 2011 bertempat di Aula Pusdiklatda Bumi Perkemahan Letjen.TNI.Dr (HC) Mashudi Kiarapayung Jatinangor telah dilangsungkan pelantikan pengurus Kwarda Jawa Barat masa bakti 2010-2015.

Susunan selengkapnya berdasarkan surat keputusan tersebut adalah :

1.     Ketua  :  Dede Yusuf Effendi
2.     Wakil Ketua Bidang Anggota Muda  :  H. Engkus Sutisna, ST., MT.
3.     Wakil Ketua Bidang Pembinaan Anggota Dewasa  :  Dra.Hj. Sri Nurhayati, M.Si.
4.     Wakil Ketua Bidang Pembinaan Organisasi dan Hukum  :  Ojang Suhandi, SSTP., M.Si.
5.     Wakil Ketua Bidang Kerjasama  :  Baim Setiawan, S.Ag., M.Si.
6.     Wakil Ketua Hubungan Masyarakat dan Informatika  :  Adang Durahman
7.     Wakil Ketua Bidang Pengabdian Masyarakat  :  Drs. H. Mustopa Djamaluddin, M.Si.
8.     Wakil Ketua Bidang Keuangan dan Aset  :  Drs. H. Barnas Adjidin, MM., M.Pd.
9.     Sekretaris  :  Saeful Bachri, SH., M.Si.
10.   Bendahara  :  Zakiah Suryanti

11.  Andalan Urusan Anggota Muda Putra  :  H. Dadan Dani Dipoera
12.  Andalan Urusan Anggota Muda Putra  :  Taufiq Hidayat, S.Pd.
13.  Andalan Urusan Anggota Muda Putri  :  Sarwa Astuti, S.Pd.
14.  Andalan Urusan Anggota Muda Putri  :  Yuyung Fitriani, SP.
15.  Andalan Urusan Pramuka Berkebutuhan Khusus  :  Drs. Dadang Ruhiyat, M.Pd.
16.  Andalan Urusan Satuan Karya Pramuka  :  Drs. HR. Iip Hidajat, M.Pd.
17.  Andalan Urusan/Ex Officio  :  Ketua DKD Jawa Barat
18.  Andalan Urusan/Ex Officio  :  Wakil Ketua DKD Jawa Barat
19.  Andalan urusan/Ex Officio  :  Ketua Pinsaka Bahari
20.  Andalan Urusan/Ex Officio  :  Ketua Pinsaka Bakti Husada
21.  Andalan urusan/Ex Officio  :  Ketua PinsakaBhayangkara
22.  Andalan Urusan/Ex Officio  :  Ketua Pinsaka Dirgantara
23.  Andalan urusan/Ex Officio  :  Ketua Pinsaka Kencana
24.  Andalan Urusan/Ex Officio  :  Ketua Pinsaka Tarunabumi
25.  Andalan Urusan/Ex Officio  :  Ketua Pinsaka Wanabakti
26.  Andalan Urusan/Ex Officio  :  Ketua Pinsaka Wira Kartika
27.  Andalan urusa/Ex Officio  :  Ketua Pinsaka Telematika

28.  Andalan Urusan Pembinaan Anggota Dewasa Putra  :  Drs. Asep Suhanggan
29.  Andalan Urusan Pembinaan Anggota Dewasa Putra  :  Ijon Dachjan
30.  Andalan Urusan Pembinaan Anggota Dewasa Putri  :  Ani Mulyani, S.Pd.
31.  Andalan Urusan Pembinaan Anggota Dewasa Putri  :  Dra. Awal Nugraheni
32.  Andalan Urusan Pembinaan Mental Spiritual  :  Drs. Maman Sulaeman, MM.
33.  Andalan Urusan Pembinaan Mental Spiritual  :  Rayendro
34.  Andalan Urusan/Ex Officio  :  Kapusdiklatda Jawa Barat

35.  Andalan Urusan Organisasi dan Keanggotaan  :  Mamet Slamet, S.Ip.
36.  Andalan Urusan Organisasi dan Keanggotaan  :  Drs. M. Syachrul Koswara, MM.
37.  Andalan Urusan Hukum dan Advokasi  :  H.A Agus Ridallah, SH., MH.
38.  Andalan Urusan Koordinator Wilayah I  :  Drs. Sariyo Sabani, MM.
39.  Andalan Urusan Koordinator Wilayah II  :  Suharti, S.Pd.
40.  Andalan Urusan koordinator Wilayah III  :  Drs. H. Sukadi, M.Ag.
41.  Andalan Urusan Koordinator Wilayah IV  :  Drs. Darusman
42.  Andalan Urusan Koordinator Wilayah V  :  Muhammad Idris Fauza
43.  Andalan Urusan/Ex Officio  :  Kapuslitbangda Jawa Barat

44.  Andalan Urusan Usaha dan Koperasi  :  Drs. Yaya Sunarya
45.  Andalan urusan Usaha dan Koperasi  :  Drs. Dadi Supriadi, M.Pd.
46.  Andalan urusan Kerjasama Eksternal  :  Endah Firliyah
47.  Andalan Urusan Kerjasama Eksternal  :  Didda Juanda, SE.

48.  Andalan Urusan Humas dan Informatika  :  Aris Kadiana, S.Sos.
49.  Andalan Urusan Humas dan Informatika  :  Drs. Eka Harijanto
50.  Andalan Urusan Kreatifitas dan Inovasi  :  Fariana Riri Sastradiredja
51.  Andalan Urusan Kreatifitas dan Inovasi  :  Erick Jauhari Sumirat
52.  Andalan Urusan Olahraga dan Seni Budaya  :  Cecep Pramulyana
53.  Andalan Urusan Olahraga dan Seni Budaya  :  Adam Suhara

54.  Andalan Urusan Peduli Sosial dan Lingkungan Hidup  :  Purwo Widodo
55.  Andalan Urusan Peduli Sosial dan Lingkungan Hidup  :  Kania Ardisetiawati, S.Ag.
56.  Andalan Urusan Siaga Bencana dan Narkoba  :  Drs. D. Abdulrachman, M.Si.
57.  Andalan Urusan Siaga Bencana dan Narkoba  :  Drs. Wahyu Wibisono, MM.

58.  Andalan Urusan Sarana Prasarana  :  Drs. Budhi Suproboreno WS
59.  Andalan Urusan Sarana Prasarana  :  Agus Suhendar, SH.
60.  Andalan Urusan Sarana Prasarana  :  Ferninando S. Pardede, S.Ip.


Ket : nama yang diberi tanda bold berarti Andalan Daerah yang baru diangkat/dilantik dan
        atau rotasi tugas/jabatan.

Rabu, 21 Desember 2011

WARNA DAN ARTI KIASAN TKU


a. Kelopak bunga kelapa yang mulai merekah, menggambarkan pertumbuhan tanaman, mengibaratkan Pramuka Siaga yang sedang tumbuh menjadi tunas calon bangsa.
b. kelopak bunga diletakkan miring, menggambarkan bunga kelapa yang selalu memperlihatkan sudut miring terhadap batang pohonnya, mengibaratkan keterikatan Pramuka Siaga dengan keluarga dan orang tuanya.
c. Mayang terurai bertangkai tiga buah, menggambarkan bunga yang sudah mulai berkembang, indah dan menarik, mengibaratkan Pramuka Penggalang yang riang, lincah dan bersikap menarik, sebagai calon tunas bangsa yang sedang berkembang, menggladi dirinya dengan jiwa Pramuka yang berlandaskan pada Trisatya.
d. Mayang terurai yang mekar ke samping, mengibaratkan makin terbukanya pandangan Pramuka Penggalang, dan menerima pengaruh yang baik dari lingkungan sekitarnya.
e. Bintang bersudut lima mengibaratkan Ketuhanan Yang Mahaesa dan Pancasila.
f. Dua buah tunas kelapa yang berpasangan mengibaratkan keselarasan dan kesatuan gerak Pramuka Penegak dan Pandega, putera dan puteri, yang sedang membina dirinya sebagai mahluk pribadi, mahluk sosial dan mahluk Tuhan, menuju cita-cita bangsa yang tinggi, setinggi bintang di langit, untuk kemudian mengabdikan dirinya ke dalam dank e luar organisasi Gerakan Pramuka.
g. Tanda Penegak Bantara, Penegak Laksana dan Pandega diletakkan di atas pundak kiri dan kanan, mengibaratkan pemberian tanggung jawab yang tidak ringan yang dipikulnya sebagai anggota Gerakan Pramuka dan kader pembangunan bangsa dan negara.
Arti warna:
1) warna hijau melambangkan kesegaran hidup sesuatu yang sedang tumbuh.
2) warna merah melambangkan kemeriahan hidup sesuatu yang sedang berkembang.
3) warna kuning dan kuning emas melambangkan kecerahan hidup yang menuju ke                             keagungan dan keluhuran budi.
4) warna coklat melambangkan kematangan jasmani dan rohani, kedewasaan dan keteguhan.

TRI SATYA DAN DASA DHARMA


Tri Satya
Demi kehormatanku aku berjanji akan bersungguh-sungguh :
1. Menjalankan kewajibanku terhadap Tuhan dan Negara Kesatuan Republik Indonesia, dan menjalankan pancasila.
2. Menolong sesama hidup dan ikut serta membangun masyarakat
3. Menepati Dasa Dharma
Pengertiannya :
a. Tri Satya merupakan janj seorang Pramuka yang harus dtepat.
b. Pramuka berjanji dengan Tri Satya, dengan sepenuh kehormatannya dan ia selalu berusaha memenuhi janjinya itu demi kehormatannya semata.
c. Kewajiban kepada Tuhan, jelas ia harus memeluk suatu agama yang dinyakini. Segala ajarannya dilakukan dan segala larangannya dihindarkannya.
d. Kewajiban kepada negara, seorang Pramuka akan selalu berusaha menjunjung tinggi kehormatan dan kewibawaan negaranya (Indonesia) dengan jalan tunduk kepada undang-undang yang berlaku, menghormati benderanya, melaksanakan dasar negaranya menghayati lambang negaranya, mengakui pemerintahannya, dan menghayati lagu kebangsaannya.
e. Mengamalkan Pancasila, dengan jalan melaksanakan dan menjalankan tuntunan tingkah laku dalam ajaran P-4.
f. Menolong sesama hidup dan mempersiapkan diri membangun masyarakat, sudah dijelaskan dalam uraian Dasa Darma. Sedang mempersiapkan diri untuk membangun masyarakat, seorang penggalang harus mencari ilmu di sekolah dan pengetahuan di masyarakat agar kelak setelah dewasa ia menjadi manusia yang berguna. Segala ketrampilan ia pelajari sebaik-baiknya untuk persiapannya dikemudian hari.
Dasa Darma pramuka
Setiap anggota Gerakan Pramuka wajib memahami isi
dan makna Dasa Darma Pramuka yang merupakan ketentuan moral. Dalam
kegiatan Pramuka di tingkat gugus depan, Dasa Darma menjadi materi
wajib di setiap tingkatan, baik penggalang, ramu, rakit, dan terap.
KALAU dilihat dari isi materi tersebut, ternyata
Dasa Darma memiliki nilai kandungan dalam diri manusia sebagai pribadi
manusia seutuhnya. Metode penghafalan materi tersebut dalam kegiatan
Pramuka sudah banyak yang diperkenalkan oleh para pembina, dengan cara
tersendiri.
Penulis pun sebagai pembina di lapangan memiliki
cara atau pedoman agar siswa dapat menghafal Dasa Darma Pramuka dengan
mudah. Pedoman itu adalah Ta-Ci-Pa-Pat-Re-Ra-He-Di-Ber-Su.
Dasa Darma Pramuka itu
1. Ta: Takwa kepada Tuhan yang Maha Esa. Sebagai
pribadi yang lemah, kita harus menyembah Tuhan YME. Dia adalah pencipta
yang ada di bumi dan di langit dan segala makhluk yang terlihat maupun
tidak terlihat. Sebagai pribadi lemah dan ciptaan-Nya, kita wajib
menjalankan perintah-Nya. Contohnya, sebagai muslim mengerjakan salat
lima kali sehari semalam, membaca Alquran, puasa, dan lain-lain.
2. Ci: Cinta alam dan kasih sayang sesama manusia.
Selain sebagai makhluk pribadi, kita juga sebagai makhluk sosial.
Artinya, makhluk yang tidak bisa berdiri sendiri. Kita perlu teman,
bergaul, bertetangga. Kita tidak bisa hidup tanpa orang lain, kita
memerlukan bantuan orang lain.
3. Pa: Patriot yang sopan dan ksatria. Sebagai
Pramuka, kita harus berperilaku yang sopan. Tindak-tanduk dalam
bersikap dan bertutur kata mesti diperhatikan. Kesopanan melambangkan
pribadi seseorang di tengah-tengah pergaulan dalam masyarakat.
4. Pat: Patuh dan suka bermusyawarah. Dalam situasi
dan kegiatan apa pun, anggota Pramuka wajib taat dan patuh terhadap
aturan yang berlaku, dan dalam kegiatan Pramuka selayaknya
bermusyawarah dalam mengambil keputusan terbaik dan memuaskan.
5. Re: Rela menolong dan tabah. Pramuka senantiasa
rela dalam menolong tanpa membedakan agama, warna kulit, suku, dan
sebagainya, dan harus didasari oleh hati yang ikhlas, tulus, tanpa
diembel-embeli oleh sikap ingin dipuji. Dalam setiap perjuangan itu
seorang anggota Pramuka harus tabah menghadapi gangguan, tantangan,
halangan, dan hambatan.
6. Ra: Rajin, terampil, dan gembira. Anggota Pramuka
itu harus rajin melakukan sesuatu yang positif. Kegiatan ketika ia
berada dalam pembinaan Pramuka harus diimplementasikan dalam kegiatan
sehari-hari. Jangan rajin karena waktu penggodokan dalam kegiatan,
tetapi harus dibuktikan ketika ia di rumah, di sekolah. Dalam
melaksanakan kegiatan itu pun harus dilaksanakan dengan senang dan
gembira.
7. He: Hemat, cermat, dan bersahaja. Ada ungkapan
yang mengatakan “hemat pangkal kaya”. Betul sekali dengan berhemat,
tidak menghambur-hamburkan uang untuk jajan, tidak berhura-hura untuk
kepentingan sesaat merupakan awal menjadi orang kaya. Pramuka harus
cermat dalam pengeluaran uang, memprioritaskan apa yang harus dibeli
atau didahulukan, dan mana yang tidak perlu janganlah dibeli. Meskipun
ia kaya, seorang Pramuka jangan sombong di depan orang lain, jangan
angkuh, bersahaja dalam bergaul.
8. Di: Disipilin, berani, dan setia. Anggota Pramuka
harus hidup dengan disiplin, baik dalam waktu belajar di sekolah,
bermain, dan sebagainya. Kalau Pramuka seperti itu maka hidup tak akan
percuma, tetapi akan berguna dalam mencapai cita-cita. Anggota Pramuka
harus berani karena benar, tetapi takut karena salah. Jangan berani
karena kesalahan, beranilah karena kebenaran. Pramuka harus setia
terhadap janji setianya karena itulah nilai-nilai luhur pribadi manusia.
9. Ber: Bertanggung jawab dan dapat dipercaya.
Setiap anggota Pramuka harus bertanggung jawab terhadap apa yang telah
ia perbuat, jangan lari, jangan lempar batu sembunyi tangan. Ia harus
konsekuen karena ini adalah modal dari kepercayaan terhadap kita.
10. Suc: Suci dalam pikiran, perkataan, dan
perbuatan. Inilah pribadi manusia yang sejati, bersih pikiran, tidak
ada iri dan dengki.
Jika semua anggota Pramuka memahami itu semua, insya
Allah ia akan menjadi pribadi yang tangguh, bermanfaat bagi diri
sendiri, bangsa, dan negara.